Jika menyebut nama Taj Mahal
tentu semua orang sudah tidak asing lagi bukan. Taj Mahal sudah menjadi salah
satu situs warisan dunia yang pada komplek makamnya terdapat kembaran masjid
yang kontroversial. Keindahan yang di suguhkan oleh Taj Mahal sudah menjadi
salah satu topik populer di dunia. Jika Kamu perhatikan terdapat dua masjid
kembar di sisi kanan dan kiri Taj Mahal, kira-kira masjid apa saja ya itu? Yuk simak
ulasannya disini.
Seperti yang diketahui Taj Mahal memeliki
komplek yang di bagi menjadi 5 elemen, ada gerbang utama, makam, masjid, taman
dan jawab. Pada kedua sisi Taj Mahal terdapat dua masjid kembar, pada sisi
barat terdapat Masjid Taj Mahal sedangkan pada sisi timur terdapat Masjid Jawab.
Kedua masjid tersebut memiliki struktur bangunan yang sama sehingga terlihat
kembar.
Adanya Masjid Jawab pada sisi
timur untuk melengkapi keindahan Taj Mahal sehingga saat di lihat dari kejauhan
tidak tampak timpang. Filosofi yang terkandung dalam Masjid Jawab adalah
jawaban dari segala doa para jamaah, sedangkan Masjid Taj Mahal berada pada
sisi barat. Maka bisa di artikan jawaban dari segala doa yang di ucapkan akan
muncul dari sisi timur.
Jika di lihat pada segi bangunan
Masjid Jawab di buat semirip mungkin dengan Masjid Taj Mahal. Bangunan terbuat
dari dua elemen batu pasir merah dan marmer putih, pada lantai marmer Masjid
Jawab pun dibuat seperti sajadah. Selain itu Masjid Jawab juga memiliki 3
lengkungan di pintu masuk yang disebut
dengan Iwan.
Yang membedakan Masjid Jawab
dengan Masjid Taj mahal adalah pada bagian dalamnya. Di bangun sebagai
pelengkap estetika dari Masjid Taj Mahal, Masjid Jawab tidak dilengkapi dengan
mihrab, mimbar dan penunjuk arah kiblat. Karena hal tersebut Masjid Jawab tidak
di gunakan untuk shalat sehari-hari, namun masih di gunakan untuk shalat jum’at.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar