Memiliki bentuk tubuh dan berat badan yang ideal tentu menjadi salah satu keinginan banyak wanita. Dengan tubuh yang ideal tentunya akan lebih mudah menemukan ukuran baju saat sedang berbelanja. Banyak cara yang bisa dilakukan untuk bisa mendapatkan tubuh yang ideal atau langsing, salah satunya dengan menjalani program diet. Diet sehat merubah pola makan, porsi dan jenis makanan yang di konsumsi. Tidak mudah menanamkan komitmen diet ketat, selain itu diet yang berlebihan akan berdampak pada kesehatan.
Menjalankan diet yang tepat dan sesuai dengan aturan tentunya bisa mencegah kamu dari risiko kesehatan yang menurun ketika menjalani program diet. Ada program diet yang bisa menghasilkan efek instan tanpa berakibat fatal pada metabolisme. Berikut beberapa tips diet yang bisa membantu kamu menurunkan berat badan secara instan.
Mengganti Garam dengan Bumbu serta Rempah
Gaya hidup sehat pertama yang bisa kamu lakukan yaitu dengan mengurangi konsumsi garam setiap harinya. Sodium bisa menyebabkan tubuh menahan banyak air di dalam. Jika kamu memberikan garam yang cukup banyak di dalam makanan tentunya akan membuat tubuh menyimpan lebih banyak air. Untuk menguranginya ada baiknya jika kamu memasak sendiri dengan paduan bumbu serta rempah-rempah yang akan memberikan cita rasa baru pada masakan. Kita bisa menggunakan beberapa rempah dan bumbu seperti jinten segar dan ketumbar atau lemon dan rosemary.
Minum Banyak Sebelum Makan
Cara simple ini terbilang sangat efektif untuk menahan porsi makan yang berlebihan. Coba mulai dari sekarang untuk membiasakan minum air putih dengan jumlah dua atau tiga kali lipat dari sebelumnya ketika kamu ingin makan. Hal ini bisa menurunkan porsi makan kamu, karena perut sudah terisi oleh air dengan jumlah yang banyak. Supaya tidak bosan kamu bisa menambahkan irisan lemon atau kurma pada minuman.
Jangan Makan Sayuran Bertepung
Konsumsi sayuran non-tepung menjadi salah satu tips untuk bisa mendapatkan berat badan yang ideal. Kamu bisa mengkonsumsi paprika, brokoli, kembang kol, kangkung, mentimun, asparagus, bayam, jamur dengan porsi minimal setengah piring dari porsi harian. Mengganti makanan karbohidrat dengan sayuran non-tepung merupakan cara terbaik untuk bisa menurunkan berat badan hal ini karena sayuran non-tepung masih menyediakan serat tanpa retensi air yang banyak.
Hindari Makanan Kemasan
Kita tentu tahu bahwa makanan kemasan lebih banyak mengandung garam, karbohidrat dan gula dibandingkan makanan yang dimasak sendiri. Hal ini akan menghambat kamu untuk menurunkan berat badan, maka dari itu lebih baik mulai dari sekarang kurangi konsumsi makanan kemasan. Kamu bisa mengganti beberapa menu sarapan, makan siang dan makan malam dengan beberapa jenis makanan berikut. Kamu bisa konsumsi stick wortel dan telur rebus, nasi merah, ayam suwir, salad bayam dan salmon.
Perhatikan Waktu Tidur
Memperhatikan waktu istirahat yang tepat juga menjadi kunci utama bagi kamu untuk bisa menurunkan berat badan. Ketika kita kekurangan waktu tidur maka hormon di dalam tubuh menjadi tidak seimbang. Hormon untuk makan akan semakin tinggi dan hormon yang mengundang rasa kenyang akan berkurang. Maka dari itu ada baiknya jika kita merubah pola tidur menjadi lebih teratur dan pastikan waktu istirahat yang cukup.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar