Menurunkan berat badan banyak caranya, salah
satunya dengan berolahraga. Bagi sebagian orang tidak makan sebelum olahraga
akan membuat kalori yang terbakar semakin banyak sehingga lebih efektif untuk
menurunkan berat badan. Pada pemahaman lainnya makan sebelum olahraga sangat
dianjurkan karena akan membantu memberi tenaga yang lebih sehingga olahraga
akan semakin maksimal. Lalu manakah yang lebih efektif dalam menurunkan berat
badan? Makan sebelum olahraga atau kosongkan perut sebelum olahraga?
Pada pagi hari glikogen atau karbohidrat yang
tersimpan di tubuh akan terkuras. Kondisi tersebut yang membuat kebanyakan
orang akan berfikir olahraga tanpa makan di pagi hari akan semakin maksimal,
karena yang terbakar adalah lemak. Meskipun begitu pilihan makan atau tidak
sebelum olahraga tergantung pada apa yang sesuai dengan tubuh kita.
Meskipun lemak yang terbakar akan semakin
maksimal, nyatanya kebiasaan seperti ini tidak baik bagi tubuh. Tanpa makan
sebelum olahraga pada pagi hari akan membuat tubuh kehilangan banyak glikogen. Kemungkinan
lain yang bisa terjadi kita bisa kehilangan masa otot karena lemak dalam tubuh
habis terbakar sehingga sumber energi yang tersisa hanya dari otot.
Olahraga tanpa makan sebelumnya akan menimbulkan
rasa sakit. Untuk itu ada baiknya jika kita makan terlebih dahulu sebelum
berolahraga agar energi juga semakin maksimal. Kita cukup mengkonsumsi makanan
dalam jumlah kecil saja. Dengan begitu tubuh tidak terlalu sibuk untuk mencerna
makanan dalam jumlah besar, sehingga tubuh tetap bisa memberikan oksigen ke
seluruh otot dan mampu membakar lemak lebih efektif.
Sebagai pengganti nasi untuk makan sebelum
berolahraga kamu bisa mengkonsumsi buah atau kacang-kacangan. Menurut pakar
kebugaran tidak ada perbedaan yang signifikan berolahraga setelah makan makanan
ringan dengan berolahraga tanpa makan terlebih dahulu. Jangan sampai niat untuk
tetap menjaga kesehatan malah akan menimbulkan penyakit ya guys.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar